Recent Posts


Breaking News

Remaja ini pasang badan ditembak lima kali buat lindungi teman sekelas


Dalangqq - Anthony Borges, 15 tahun, dianggap sebagai pahlawan karena sudah menyelamatkan 20 siswa lainnya dalam insiden penembakan di SMA Marjory Stoneman Douglas, pekan lalu. Dia tertembak sebanyak lima kali di bagian punggung dan kakinya tapi selamat dan masih dirawat di rumah sakit.

Borges membanting pintu ruang kelas supaya dia dan teman sekelasnya bisa bersembunyi.

Sheriff Broward County langsung mengunjungi Borges di rumah sakit saat kondisinya sudah membaik. Sherrif juga membuat akun GoFundMe untuk Borges.

"Sherrif merasa terhormat saat menjenguk Anthony Borges (15) di rumah sakit. Anthony ditembak lima kali. Untungnya, dia sudah pulih. Tapi butuh waktu yang lama untuk penyembuhan. Bergabunglah dengan kami dalam doa untuk kesembuhan Anthony dan korban lainnya dari #StonemanDouglas," kata Sheriff Broward County melalui akun Twitternya, seperti dilansir dari laman TIME, Selasa (20/2).

Ayahnya, Royer, meminta masyarakat mendoakan kesembuhannya. Dia juga menjelaskan apa yang terjadi setelah penembakan tersebut.

"Dia menelepon saya dan mengatakan, 'Ayah, seseorang menembak punggung dan kakiku,' kata Royer menirukan anaknya.

"Dia adalah pahlawanku," tambahnya.

Teman sekolah Borges, Carlos Rodriguez, memuji aksi dia. Carlos menyebut Borges anak pemberani karena berinisiatif menyelamatkan teman sekelasnya yang lain.

"Tidak ada yang tahu harus berbuat apa saat itu," kata Rodriguez.

Rodriquez mengatakan dia masih hidup karena Borges. Rodriguez melarikan diri bersama siswa lain untuk bersembunyi di ruangan yang terkunci.

Tidak ada komentar